Monday, May 2, 2016

Paket Buku Catatan Parenting ESQ

Rp.150.000

Detail
Judul          :Paket Buku Catatan Parenting ESQ
Penulis :Ida  S.Widayanti
Penerbit:Arga Tilanta ESQ 165
Isi:- Halaman 
ISBN:978-979-1328-715
Ukuran:14 cm x 20 cm  

Sinopsis

Catatan Parenting 1


Keberhasilan dalam mendidik anak dimulai dari keberhasilan pasangan membangun kebahagiaan rumah tangganya. Orangtua yang berbahagia akan dapat membahagiakan anak-anaknya, sehingga akan hadir suasana menyenangkan untuk belajar dan tumbuh kembang sesuai harapan.
 
Kisah-kisah dalam buku ini juga berisi cara memotivasi anak dalam belajar. Seringkali dalam mengasuh dan mendidik anak-anak, orangtua ingin instan sehingga menempuh cara paksaan atau ancaman. Namun dalam buku ini, pembaca dapat bercermin cara mendidik inspiratif dan memberi pengaruh lebih dalam dan bertahan lama.  
 
 
"Membaca buku ini, Anda akan merasakan aliran energi cinta, kasih sayang, kepedulian, dan tanggung jawab, yang merupakan fitrah serta kebutuhan setiap umat manusia. Inilah aplikasi dari kecerdasan spiritual (SQ)."
Ary Ginanjar Agustian, penulis buku best seller ESQ: Rahasia Sukses Membangun Kecerdasan Emosi dan Spiritual
 
"Kejelian mengamati berbagai peristiwa keseharian adalah kecerdasan. Akan tetapi, merenungi, menyimak, dan menemukan makna yang ada di baliknya adalah kebijaksanaan. Dan, buku ini sarat kebijaksanaan, memukau, menyentuh, dan mencerahkan."
H. Djumhana BastamanGuru Besar Psikologi UI
 
"Buku ini semacam catatan hati yang ditulis secara menarik dan insya Allah akan memberi inspirasi bagi yang membacanya."
Helvy Tiana Rosa, Sastrawan
 
"Buku ini mudah-mudahan dapat memberikan banyak hal kepada Anda sebagaimana saya merasakan atau mungkin lebih dari itu."
Mohammad Fauzil AdhimPenulis

Catatan Parenting 2


Proses belajar mengajar seyogyanya menjadi hal yang sangat membahagiakan bagi pendidik maupun yang dididik, karena sesungguhnya manusia adalah mahluk pembelajar sejak awal kehidupannya. Buku ini menghantarkan pembacanya baik guru maupun orang tua untuk menemukan keindahan dalam dunia pendidikan dan pengasuhan agar anak-anak menemukan apa yang didambakan seluruh manusia yaitu kebahagiaan.

“Buku ini penting agar anak-anak Indonesia mendapat kegembiraan saat belajar karena mereka dididik oleh orangtua dan guru yang berbahagia.”
—Kak Seto,  Ketua Dewan Pembina Komnas Anak.
 
"Menginspirasi pembaca agar mewujudkan apa yang disebut secara eksplisit dalam hadits Nabi ‘Baiti Jannati’ rumah sebagai surga bagi anak maupun orangtua untuk menyuburkan akhlak mulia."
—Prof. Dr. Didin HafidhuddinDirektur Program Pasca Sarjana Universitas Ibnu Khaldun
 
"Buku ini dengan gayanya yang halus dan sederhana, memberikan banyak contoh kasus dari kenyataan sehari-hari, sehingga dari padanya para pembaca bisa mengambil pelajaran berharga, di mana dan bagaimana sebaiknya para orangtua menempati posisi yang ideal demi terbangunnya kecerdasan dan kebahagiaan putra-putrinya."
—Yudhistira ANM Massardibudayawan
 
"Sebuah buku yang mudah dipahami walau sarat dengan ilmu dan pe­ngajaran. Membaca buku ini membuat saya bersemangat untuk senantiasa mem­berikan pengalaman indah dan berharga kepada anak-anak."
—Sh. Noorul Huda S. Hasan, penulis. Kuala Lumpur
 
"Para ayah memerlukan inspirasi agar bersemangat menjadi ayah yang pas untuk anaknya. This book awakeneing parent perfectly in simple way."
—Abdul Rahman RasyidPresenter, Producer & Communication Specialist

Catatan Parenting 3


Buku ini memberi pencerahan bagi para orangtua maupun guru tentang penting­nya pendidikan karakter anak-anak dan bagaimana melakukannya. Kisah masa kecil para tokoh yang dituturkan secara menyentuh memunculkan hasrat untuk menghadirkan keindahan pada masa kecil anak-anak untuk menyuburkan karakter positifnya. Tak hanya menyuguhkan cerita yang menggugah.

Buku ini menampilkan juga tips praktis:

  • Membangun Kemandirian
  • Membangun Disiplin Diri
  • Nyaman dengan Aturan
  • Berbicara yang  Bermakna
  • Menyelesaikan konflik
  • Santun Berbahasa, dan lain-lain.

"Sesungguhnya engkau menjadi manusia bukan semata-mata karena jasmanimu, tetapi terutama karena jiwamu. Maka kehadiran buku ini sungguh memperkaya perbendaharaan dalam mendidik formal maupun informal, tunas-tunas generasi penerus bangsa.”     —Prof. Dr. A Malik FadjarMendiknas 2001-2004.
"Buku ini sangat menarik. Berisi kisah-kisah yang menginspirasi bahwa sesungguhnya pendidikan karakter terbaik dimulai sejak usia dini. Pesan utama buku ini bahwa hanya guru/orangtua berkarakter-lah yang mampu membangun karakter anak-anak." —Dr. Ratna Megawangi founder Indonesia Haritage  Foundation & 
Sekolah Karakter 
 
"Saya kok terlalu yakin orang-orang yang membaca buku ini akan punya semangat baru untuk membesarkan anak. Meski selama ini Anda sudah hebat dan baik mendidik anak, insya Allah setelah membaca buku ini, maka anak akan lebih rendah hati lagi belajar."  —Ihsan Baihaqi Ibnu Bukhari, Direktur Auladi Parenting School Pembicara Parenting Internasional & National Master Trainer Pelatihan Orangtua di lebih dari 60 kota di 20 Provinsi di Nusantara
 
"Ternyata memahami dunia anak-anak akan jauh lebih menyenangkan, bahkan bisa mengubah karakter negatif orangtua menjadi lebih positif, jika contoh-contoh dalam buku yang digarap dengan cermat ini direnungkan, lalu dipraktekkan dengan riang, seriang anak-anak itu menjalani dunia mereka tanpa beban."—Akmal Nasery Basral, Novelis, penulis Sang Pencerah

Supernova: Intelegensi Embun Pagi - Dee Lestari

Rp.118.000

Detail
Judul       :Supernova: Intelegensi Embun Pagi - Dee Lestari
Penulis :Dee Lestari
Penerbit     :Bentang Pustaka MIZAN
ISBN:978-602-291-131-9
Isi:724 Hlm
Ukuran :13.2 cm x 20 cm
Sinopsis
Setelah mendapat petunjuk dari upacara Ayahuasca di Lembah Suci Urubamba, Gio berangkat ke Indonesia. Di Jakarta, dia menemui Dimas dan Reuben. Bersama, mereka berusaha menelusuri identitas orang di balik Supernova. Di Bandung, pertemuan Bodhi dan Elektra mulai memicu ingatan mereka berdua tentang tempat bernama Asko. Sedangkan Zarah, yang pulang ke desa Batu Luhur setelah sekian lama melanglangbuana, kembali berhadapan dengan misteri hilangnya Firas, ayahnya.
Sementara itu, dalam perjalanan pesawat dari New York menuju Jakarta, teman seperjalanan Alfa yang bernama Kell mengungkapkan sesuatu yang tidak terduga. Dari berbagai lokasi yang berbeda, keterhubungan antara mereka perlahan terkuak. Identitas dan misi mereka akhirnya semakin jelas.
Hidup mereka takkan pernah sama lagi
Penulis
Dewi “Dee” Lestari memulai kariernya sebagai penyanyi di trio Rida Sita Dewi pada tahun 1995. Debutnya sebagai penulis dan sastrawan dimulai pada tahun 2001 ketika merilis buku pertama seri Supernova, yakni Kesatria, Putri, dan Bintang Jatuh yang langsung menggemparkan dunia sastra Indonesia, karena menggabungkan antara sastra, seni, dan sains. Sejak saat itu, Dee Lestari meraih banyak penghargaan dan menjadi salah satu penulis mega best seller di Indonesia.

Tuesday, April 19, 2016

Hadiah Cinta Dari Istanbul


Hadiah Cinta Dari Istanbul

Rp. 95.000

Buku Hadiah Cinta Dari Istanbul bukan novel biasa. Penulis yang memang punya kapasitas ilmu syariah yang mumpuni (berbeda dengan penulis novel kebanyakan) berusaha memasukkan pengetahuan syariah dan sejarah Islam yg penuh hikmah di dalamnya.
Dengan kata lain, membaca novel ini kita tak hanya hanyut dalam alur cerita yang memang menghanyutkan dengan segala romantika dan tragedi di dalamnya, tapi juga mendapatkan pengetahuan syariah dan sejarah serta wawasan keislaman. .
Novel penuh pencerahan dengan alur cerita yang lincah, segar, dan cerdas khas anak muda. Sarat nuansa sejarah dengan referensi mumpuni.
Asep Nurhalim, Lc. MA, Dosen Pendidikan Agama Islam Institut Pertanian Bogor, Kandidat Doktor di Istanbul Universitesi, Turkey. Domisili di Adapazari, Sakarya, Turkey.
Hati saya campur aduk membaca novel ini. Rasa penasaran, senang, dan kesal semuanya bersatu padu ketika membacanya. Membuka mata tentang poligami tapi no comment about it. Yang pasti serasa sedang berjalan-jalan di Istanbul. Suleymaniye Camii yang megah, Golden Horn ... Suatu saat nanti akan kembali menjelajah Istanbul. Megapolitan Istanbul dituliskan dengan apik oleh Fairuz Ahmad.
Merefresh sejarah tentang Ottoman Empire, fitnah wanita dapat menghancurkan dunia.
Dian Akbas, Penulis Best of Turki. Domisili di Alanya, Turkey
Membaca novel ini kita serasa diajak menelusuri Turki. Kita seperti sedang menjelajah Istanbul, menyeberangi Selat Bosphorus dan menyusuri Teluk Golden Horn. Novel menarik! Hepi Andi Bastoni, Penggemar sejarah, Penulis buku Sejarah Para Khalifah dan 53 judul lainnya.
Rasanya cukup jarang menemukan novel islami dengan konten ilmu dan sejarah Islam yang begitu kental. Fairuz Ahmad begitu piawai mengolah kata, data, dan ide, sehingga menjadi untaian kalimat-kalimat indah dan nikmat dibaca. Sangat mendidik tanpa terkesan menggurui. Topik yang diangkat pun, meski akan membuat sebagian orang mengernyitkan dahi, ditulis sedemikian apik; penuh santun, romantis, sekaligus mengharukan.
Dua kali saya sekeluarga berkunjung ke Istanbul dan beberapa kota di Turki. Novel ini menerbangkan kenangan saya tentang keajaiban Istanbul, sejarah, dan kehidupan masyarakatnya. Dari novel ini saya banyak belajar tentang agama yang saya agungkan, tentang perjuangan para pengungsi, tentang gejolak rumah tangga, dan tentu saja tentang cinta.
Savitry ’Icha’ Khairunnisa – Ibu Rumah Tangga, Penulis Buku Kuliner, Traveller. Tinggal di Haugesund, Norwegia.
Biasanya, kalau kita membaca kisah-kisah poligami, pasti ada satu pihak yang menjadi tokoh protagonis abisss.. yang sabar meski terus disakiti, hingga terciptalah gambaran bahwa yang masuk sebagai yang kedua itu pasti jahat dan tidak berperasaan.
Membaca novel ini, jauuuhh banget dari kesan seperti itu. Surprisenya adalah, meski penulis kisah ini adalah laki-laki, tapi ruh ceritanya sama sekali tidak ada unsur superiornya seorang laki-laki.
Kisah ini apik banget.. saya termasuk yang tidak mudah terbawa oleh cerita-cerita melankolis urusan hati. Tapi di setiap judul dalam novel ini, selalu ada rasa haru yang menyeruak .. Betapa ya, poligami itu hanya bisa dilakoni oleh manusia-manusia pilihan.
Sebab bagian-bagian tersulitnya sesungguhnya akan dialami oleh semua pihak. Suami yang harus menjaga wibawanya jiwa dan rasa, istri pertama yang harus bisa berlapang dada meski kadang menyesakkan dada, dan istri kedua yang haruslah mampu berendah hati untuk ikut menjaga stabilnya bahtera.
Sayyidah Murtafiah, Ibu dengan 3 anak. Founder Ngajiyuk, Kajian Online. Tangerang.

Debat Islam vs Non Islam

Buku DEBAT ISLAM vs NON ISLAM - Dr. Zakir Naik

Rp. 75.000


Detail
Judul                 :Buku DEBAT ISLAM vs NON ISLAM - Dr. Zakir Naik
Penulis :Dr. Zakir Naik
Penerbit:AQWAM Media
Isi: Halaman
ISBN:-
Ukuran:-
Sinopsis 
Penasaran bagaimana Dr. Zakir naik membungkam argumen orang-orang atheis hanya dalam waktu waktu 30 menit?
Bahkan, beberapa dari mereka akhirnya masuk Islam?
Bagaimana beliau menjawab tuduhan bahwa Al Quran disalin dari injil, banyak kontradiksi dalam Al Quran,
dan bahwa Al Quran saat ini bukanlah versi asli, tapi versi Utsmani?
Atau bagaimana beliau menjawab pertanyaan dari orang-orang non-Muslim,
baik yang sengaja ingin menyudutkan maupun karena ketidaktahuan?
Seperti:
- Jika Allah telah mengunci mati hati orang-orang kafir (non-muslim) lalu mengapa mereka dipersalahkan karena tidak menerima Islam?
- Jika umat Islam diperbolehkan mengunjungi Roma, kenapa Islam melarang non-muslim memasuki kota suci Mekah dan Madinah?
- Bagaimana mungkin Islam disebut agama damai jika ia disebarkan dengan pedang?

Dan banyak lagi pertanyaan kritis lain yang dijawab dengan argumen yang sangat cerdas dari Dr. Zakir Naik.

Monday, April 18, 2016


Belajar ISLAM untuk PEMULA

Rp : 60.000

Judul BUku            : Belajar Islam Untuk Pemula
Penulis               : Fahrur Muis
Penerbit              : Aqwam

Sinopsis Buku Belajar Islam Untuk Pemula
Negara Indonesia tercatat sebagai negara penduduk muslim terbanyak, patut disyukuri, jika dibandingkan dengan negara-negara lain yang penduduk muslimnya masih minoritas sekali, tapi sangat disayangkan, indonesia yang notabenenya sebagai negara muslim terbanyak masih sangat sedikit sekali dari  mereka yang paham dan mengerti akan agama yang di anutnya, maka tidak jarang dikalangan masyarakat seringkali muncul dengan sebutan islam KTP, atau islam hanya simbol tulisan agama pada kartu penduduknya saja.
Buku ini hadir dalam rangka menyadarkan kaum muslimin, supaya lebih tergerak dalam mempelajari agama yang di anutnya dengan baik, tahap demi tahap step by step anda akan di ajak bagaimana luasnya samudra ilmu Allah yang sangat luas, dari mulai pembahasan Akidah, Ibadah, akhlak, doa-do’a harian, tanya jawab, dll, dengan bahasa yang ringan, mudah dipahami, mengalir, penulis akan menuntun anda menjadi seorang muslim yang sejati
selamat membaca !

Thursday, January 7, 2016

Bukan Ibu Biasa

Rp.56.000

Judul : Bukan Ibu Biasa
Penulis : Ummu Balqis @babyhijaber
Dimensi: 15 cm x 23 cm
Tebal : 188 Halaman
Penerbit : Qultum Media
ISBN : 979-017-329-6

Menjalani peran sebagai ibu dan istri dalam zaman serba berkembang saat ini tentu tidak mudah. Ada banyak tantangan yang harus dihadapi, tapi ada juga pelajaran yang bisa kita petik. Umumnya, tantangan zaman dan kehidupan yang terus berkembang bagi generasi anak kita tidak diimbangi dengan adaptasi dan wawasan yang seimbang pada diri orangtua. Kita sering menyamakan cara mendidik anak kita dengan saat orangtua kita mendidik kita. Ali bin Abi Thalib pernah berkata, Didiklah anakmu sesuai zamannya, karena mereka hidup bukan di zamanmu.

Lalu, bagaimana menciptakan relationship dengan anak yang positif dan penuh kasih sayang di tengah tantangan zaman saat ini. Jawaban atas pertanyaan itulah yang menjadi tema buku Bukan Ibu Biasa.

Terdiri atas 40 kasus yang dipaparkan lewat penggalan kisah dari penulisnya yang memuat topik seputar; mengenal Allah dan ciptaan-Nya, ibadah dan akhlak, ilmu pengetahuan dan cara mencintai lingkungan, disiplin dan kemandirian. Setiap kasus terdiri atas 4 bagian, yaitu fragmen cerita, problematika, solusi dan kiat mengatasinya, serta positive values lewat renungan atau quotes.

Beberapa problematika, solusi, dan tip-tip yang dipaparkan di dalam buku ini antara lain:

- Bagaimana mencegah baby blues syndrome?
- Bagaimana mengatasi Gerakan Tutup Mulut (GTM) pada anak?
- Apa saja yang harus dilakukan agar toilet training sukses?
- Bagaimana mengajak anak untuk cinta lingkungan?
- Bagaimana mengenalkan Allah dengan cara yang menyenangkan?
- Bagaimana mendidik anak agar cinta Al-Qur`an?
- Bagaimana mengajarkan pendidikan pubertas bagi anak?

Tuesday, January 5, 2016

Bila Hati Rindu Menikah

Penulis : Mas Udik Abdullah
Tebal : 186 Halaman
Dimensi : 11 cm x 19,5 cm
Berat : 200 gram
Harga : Rp. 28.000
Sinopsis :

Merindukan untuk mendapat pasangan hidup merupakan fitrah manusia. Biasanya kerinduan ini semakin tak tertahankan saat usia semakin dewasa. Namun demikian rasa agu dan bimbang sering mewarnai dan mendominasi langkan seseorang, walau keinginan untuk menikah sudah sangat kuat. Tidak jarang pula timbul ketakutan, sehingga belum berani untuk segera menikah karena suatu alasan yang sebenarnya bisa diatasi jika ia tahu caranya. Ada pula sebagian orang yang sebenarnya sudah siap untuk menikah dan sudah sekian lama menanti, tapi jodoh tidak kunjung datang jua.

Kalau demikian masalahnya, lantas bagaimana solusi untuk menghilangkan rasa ragu dan bimbang, menumbuhkan keberanian untuk segera menikah, serta ikhtiar-ikhtiar yang bisa dilakukan oleh manusia dalam menyambut kedatangan jodohnya, pada masa penantian yang tak tahu kapan ia akan berakhir? Untuk lebih jelasnya, silahkan anda hayati dan renungkan isi buku ini dan semoga anda segera menemukan jawabannya.